Kerajaan tarumanegara

Get Started. It's Free
or sign up with your email address
Kerajaan tarumanegara by Mind Map: Kerajaan tarumanegara

1. Tarumanagara atau Kerajaan Taruma adalah sebuah Kerjaanyang pernah berkuasa di wilayah barat pulau jawa pada abad ke-5 hingga abad ke-7 Tarumanegara merupakan salah satu kerajaan tertua di Nusantara yang meninggalkan catatan sejarah dan peninggalan artefak di sekitar lokasi kerajaan, terlihat bahwa pada saat itu Kerajaan Taruma adalah kerajaan Hindu beraliran Wisnu.Kata tarumanagara berasal dari kata taruma dan nagara. Nagara artinya kerajaan atau negara sedangkan taruma berasal dari kata tarum yang merupakan nama sungai yang membelah jawa barat yaitu CITARUM. Pada muara Ci Tarum ditemukan percandian yang luas yaitu percandian Batujaya dan percandian Cibuaya yang diduga merupakan peradaban peninggalan Kerajaan Taruma.

2. 1. Letak dan Pendiri Kerajaan Tarumanegara Kerajaan Tarumanegara berada di lembah Sungai Citarum, Bogor, Jawa Barat. Kerajaan Hindu ini pertama kali dibangun oleh Jayasingawarman yang merupakan menantu dari raja Dewawarman VIII. Jayasingawarman merupakan seseorang dari India. Ia pergi mengungsi ke Nusantara dan mendirikan kerajaan Tarumanegara kerajaannya di sana diserang.

3. 2. Raja-raja Tarumanegara Diperkirakan kerajaan yang berdiri dari abad ke-4 hingga ke-7 ini dipimpin oleh 12 raja selama masanya. Adapun, nama silsilah raja-raja tersebut adalah Jayasingawarman (358-382 M), Dharmayawarman (382-395 M), Purnawarman (395-434 M), dan Wisnuwarman (434-455 M). Selain itu ada juga Indrawarman (455-515), Candrawarman (515-535 M), Suryawarman (535-561 M), Kertawarman (561-628 M), Sudhawarman (628-639), Hariwangsawarman (639-640), Nagajayawarman (640-666 M), serta Linggawarman (666-669). Adapun, masa kejayaan kerajaan Tarumanegara berhasil terjadi di masa kepemimpinan raja Purnawarman. Dalam kepemimpinannya, ia juga dibantu oleh sang Adik, Cakrawarman sebagai panglima dan Nagawarman sebagai panglima laut. Purnawarman juga disebut-sebut sebagai seorang raja yang hebat berhati mulia, seta selalu memerhatikan kepentingan rakyatnya. Hal itu tertulis dalam sebuah prasasti.

4. 3. Runtuhnya Kerajaan Tarumanegara Runtuhnya kerajaan ini dikarenakan adanya masalah keluarga. Pasalnya, di masa kepemimpinan Linggawarman ia meneruskan tahtanya kepada sang Menantu bernama Tarusbawa. Sang menantu pun melihat bahwa kerajaan Tarumanegara tidak lagi memiliki eksistensi dan kehebatan seperti di masa lampau. Ia pun memilih untuk meninggalkan kerajaan Tarumanegara dan membangun yang baru. Selain itu, kerajaan Tarumanegara juga mengalami banyak gempuran dari kerajaan Majapahit sehingga mengalami kesulitan untuk bertahan.

5. 4. Peninggalan Ditemukan tujuh peninggalan kerajaan Tarumanegara di pulau Jawa. Adapun, lima lokasinya di Bogor, seperti Prasasti Muara Cianten, Prasasti Jambu, Prasasti Kebon Kopi, Prasasti Ciaruteun, dan Prasasti Pasir Awi. Kemudian, satu prasati ditemukan di Jakarta, yakni Prasasti Tugu, serta prasati lainnya ditemukan di Banten, yakni Cidanghiang, Beberapa prasasti kerajaan Tarumanegara menjelaskan keberadaan Kerajaan Tarumanegara dan sisanya berupa gambar telapak kaki raja.